Mengetes Jangkauan Vokal (Oktaf Range)

Ditulis oleh Raiff

Apakah Anda memiliki hobi menyanyi? Apakah Anda ingin mengetahui seberapa tinggi nada yang dapat Anda jangkau? Atau Anda tidak terlalu suka menyanyi namun hanya sekedar ingin tahu saja seberapa tinggi nada yang dapat Anda jangkau? Bila iya, bacalah postingan ini sampai selesai. Kalaupun tidak, ya baca saja :lol:

Bila Anda adalah orang yang memiliki pendengaran telinga yang peka, mungkin Anda dapat mengetahui not apa yang dinyanyikan oleh seseorang. Atau, jika Anda memiliki piano, Anda dapat mencoba mencocokkan nada Anda dengan tuts piano yang Anda tekan, sehingga Anda dapat mengetahui nada tertinggi yang dapat Anda capai.

Cara yang disebutkan di atas adalah cocok bila Anda menggunakan teknik menyanyi macam falseto atau mungkin whistle register. Namun bagaimana dengan suara asli? Anda membutuhkan software komputer untuk melakukannya. Software ini bisa menjangkau nada dari alat musik apa saja, suara asli Anda, maupun suara falseto ataupun whistle register Anda.

Software ini dapat menunjukkan spectrum dan juga berapa nilai frekuensi suara secara real-time. Anda dapat menganalisis suara melalui file mp3 atau Anda dapat bernyanyi langsung dengan michrophone. Nilai Herz nya pun ditampilkan. Yang jelas, fungsi dari software ini cukup banyak 8-O

Software ini bernama PAS Spectrum Analyzer Pro Live, versi terbarunya adalah versi 2007. Sayangnya, software keren ini memiliki satu kekurangan, yaitu tidak gratis alias berbayar. Tapi, waktu trial selama 30 hari rasanya cukup untuk mengetahui seberapa tinggi nada yang dapat Anda raih. Anda dapat mendownload software ini langung dari website pembuatnya, klik di sini untuk mendownload. Selain itu, ada juga software untuk membuat file suara berbagai frekuensi, jadi, Anda juga bisa mengetes pendengaran Anda melalui software Frequency Generator ataupun hanya ingin membuat file audio dengan frekuensi tertentu. Sayangnya lagi, tidak gratis juga.

(tampilan dari PAS Spectrum Analyzer pro Live 2007)

Sebagai panduan, saya sertakan table frekuensi not dari oktaf ke 1 hingga ke 9 (dari 32Hz sampai 15.804 Hz). Sampai saat ini, nada tertinggi yang dapat dicapai manusia dipegang oleh penyanyi asal Brazil, Georgia Brown yang dapat menjangkau hingga not ke G10 (sekitar 25.104 Hz). Wanita ini memiliki jangkauran vocal atau range vocal selebar 8 oktaf, yaitu dari not G2 hingga G10. Sangat fantastis hingga tidak dapat manusia dengar suara itu. Rekor dunia ke-dua dipegang oleh penyanyi dari Australia, Adam Lopez dengan nada tertinggi C#8 (sekitar 4434 Hz). Penyanyi lainnya, seperti Mariah Carey dapat mencapai not maksimal G#7 (sekitar 3322 Hz) dan terendah E2 (sekitar 82 Hz), jadi total sekitar 5 oktaf range oktaf, Minnie Ripperton dapat mencapai not C#7 (sekitar 2217 Hz). Gita Gutawa, sepengetahuan saya dapat mencapai not C#7 (sekitar 2217 Hz). Mereka semua adalah para whistle register.

Berikut adalah tabel frekuensi not (dalam Hz):

Not Oktaf
1 2 3 4 5 6 7 8 9
C 32.703 65.406 130.81 261.63 523.25 1046.5 2093.0 4186.0 8372.0
C# 34.648 69.296 138.59 277.18 554.37 1108.7 2217.5 4434.9 8869.8
D 36.708 73.416 146.83 293.66 587.33 1174.7 2349.3 4698.6 9397.3
D# 38.891 77.782 155.56 311.13 622.25 1244.5 2489.0 4978.0 9956.1
E 41.203 82.407 164.81 329.63 659.26 1318.5 2637.0 5274.0 10548
F 43.654 87.307 174.61 349.23 698.46 1396.9 2793.8 5587.7 11175
F# 46.249 92.499 185.00 369.99 739.99 1480.0 2960.0 5919.9 11840
G 48.999 97.999 196.00 392.00 783.99 1568.0 3136.0 6271.9 12544
G# 51.913 103.83 207.65 415.30 830.61 1661.2 3322.4 6644.9 13290
A 55.000 110.00 220.00 440.00 880.00 1760.0 3520.0 7040.0 14080
A# 58.270 116.54 233.08 466.16 932.33 1864.7 3729.3 7458.6 14917
B 61.735 123.47 246.94 493.88 987.77 1975.5 3951.1 7902.1 15804


Silakan Anda mulai mengetes jangkauan vokal Anda, cari nada tertinggi yang dapat Anda capai, baik dengan suara asli maupun dengan falseto (bahkan whistle register :roll: ) dan juga cara nada terendah yang dapat Anda capai. Bila Anda dapat melakukan lebih tinggi dari Gerogia Brown ataupun Adam Lopez, segera daftarkan diri Anda ke Guinness World Book Record untuk mencatatkan sejarah Anda :mrgreen: Untuk menghitung range oktaf, misalkan nada terendah Anda adalah C2 dan nada tertinggi Anda adalah C5, berarti Anda memiliki range vokal sepanjang 3 oktaf.

Sekian dan Terima Kasih
:-)

Komentar

  1. Gak kreatif niru punya org !

    BalasHapus
  2. ya cuma wanna share aja kok..
    ..
    thanks yah udah post..

    BalasHapus
  3. ini kalo ga salah Post-an nya Ongki laziem ya? tulisin donk sumbernya.hehehehe

    BalasHapus
  4. Enggak tau, gw cuma Copas aja kok,, lupa, heheheh

    BalasHapus
  5. bisa di tuntut lho kalo sampai ketahuan. udah tinggal tambahin doang sumber nya, ato kasih link sumber aslinya. Lebay.com

    BalasHapus
  6. lucu........tapi ayah saya seorang guru vocal....di teori vocal perpindahan notasi contoh c5 ke c9 tidak berarti bisa disimpulkan bahwa hasilnya 4 oktaf..sebab banyak ketentuan seperti ketinggian suara yang melompat atau perubahan not..contoh saya bernyanyi dari not a 1 dan akhir not saya e#10.itu sAJA SUARA SAYA HANYA 7.8 OKTAF......NIH NO HP KU 087877979729.AKU BARU AJA PULANG DARI USA DISANA AKU BELAJAR VOCAL DENGAN BANYAK PENYANYI YANG BAIK MESKIPUN SEBAGIAN HANYA PENYANYI LOCAL AMERIKA

    BalasHapus
    Balasan
    1. wow serius..??? keren bgt mau donk latihan vocal ama lu,,
      keren deh,, gw otodidak aja sih ya,,
      See yaa,,

      Hapus
  7. ga cocok ni ma keyboard, di keyboard aq cuma c5, masa di software'a g#5,,,,,,,, kenter

    BalasHapus
  8. Nada rendah A2 , Nada tinggi C7 :)
    Beneran..

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

“The Bedazzled Microphones of The Queen of Music”

Music Box Tour

Daydream World Tour