GET MARRIED: Terpukau Akting Mpok Nori!!!




Beberapa ulasan di media massa mendorong saya menonton film yang konon tampil beda dengan kebanyakan film nasional yang sekarang ramai diputar di bioskop-bioskop kita. Ah, saya sudah berandai-andai film ini akan berbicara realita sosial, seni peran yang natural, ahh..pokoknya sesuatu yang berbeda dan membawa kemajuan tentunya.Ada sih satu dua adegan atau dialog yang bikin saya ketawa geli. Tapi kok ya hanya bisa dihitung dengan jari dan terkalahkan oleh impresi saya terhadap jalannya cerita secara keseluruhan.

Tapi meskipun saya kurang dihibur oleh akting-akting maksimal sebagain besar pemerannya, ada satu aktris yang menurut saya paling bertanggung jawab terhadap apa yang harus dilakukannya. Dia adalah: MPOK NORI!!!
Adegan dimana dia panik dan kesal karena warung sayurnya hancur gara-gara kena kerusuhan massal di kampung si Mae. Saya merasa akting Mpok Nori sangat bagus, natural dan berjiwa. Woww..ternyata akting terbaik di film ini diraih oleh si senior lenong yang muncul hanya sekejab!!!

Akting Mpok Nori yang cuma sekilas itu akhirnya yang membuat saya tetap membawa oleh-oleh ketika harus pulang ke rumah. Paling tidak, saya tidak pulang dengan pikiran kosong dan linglung. Selinglung ketika sekarang ini saya disuruh mengingat kembali bagaimana karakter tokoh yang diperankan si empat sekawan itu.

Tambahan lagi, sampai di rumah, saya baru sadar dan mengerti kalau ulasan-ulasan di media massa mengatakan bahwa fim ini memang benar-benar beda jika dibandingkan dengan film-film lain yang saat ini tengah beredar. Gimana ngga berbeda lha wong yang lainnya aja film-film horor yang dihoror-hororin gituu….ehmmmm….

Komentar

Postingan populer dari blog ini

“The Bedazzled Microphones of The Queen of Music”

Music Box Tour

Daydream World Tour